Never Stop Traveling
Belitung memiliki sebuah rumah adat yang berbentuk seperti sebuah rumah panggung. Rumah ini merupakan rekonstruksi dari rumah gede ini sebagian besar ornamennya terbuat dari kayu. Rumah adat Belitung ini terletak di Kota Tanjung Pandan. Tepatnya di Jalan Ahmad Yani, persis di samping Kantor Bupati Belitung.
Di halaman rumah adat Belitung ini, pengunjung dapat melihat sebuah bangunan besar. Rumah ini terdiri dari tiga bagian, yakni ruang utama, loss, dan dapur. Di ruang utama rumah ini, pengunjung akan melihat aneka ornamen rumah khas Belitung. Lantai di ruangan utama ditutupi oleh tikar. Lantai yang ditutupi tikar memang menjadi ciri khas rumah-rumah panggung yang ada di Belitung.
Selanjutnya adalah Loss. Loss merupakan sebuah pembatas ruang utama dengan dapur. Fungsi ruangan ini adalah sebagai tempat yang menetralkan aktivitas di dapur dengan kegiatan di ruang utama.
Ruangan terakhir dari rumah adat Belitung ini adalah dapur. Dapur menjadi pusat aktivitas memasak dan dekat dengan hal-hal yang kotor. Karenanya, ruang ini diletakkan pada bagian belakang
Rumah adat Belitung ini terbuat dari bahan kayu. Oleh karenanya, suasana kayu sangat terasa ketika berada di dalam rumah adat ini. Hampir semua bagian dari rumah adat ini terbuat dari kayu bulin yang terkenal kuat dan tahan lama.
Tertarik untuk berwisata ke Belitung? Yuk travelling bareng Traventour, kamu bisa mengunjungi berbagai keindahan kota Belitung hanya dengan 1,5 jutaan saja.
Kontak Kami
Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.
-
Hotline
087874321713 -
Whatsapp
087874321713 -
Email
traventouragency@gmail.com
Belum ada komentar