Never Stop Traveling
Fakta Menarik Gunung Semeru, Surganya Para Pendaki
16 Oktober 2021 167x traventour info trip domestik
Fakta Menarik Gunung Semeru, Surganya Para Pendaki
Gunung Semeru merupakan gunung berapi dengan ketinggian sekitar 3.676 mdpl. Gunung ini terletak di Kabupaten Lumajang dan Malang, Jawa Timur. Nah kali ini yang akan kita bahas yaitu fata menarik gunung semeru, apa aja si? Yuk kita bahas.
- Keindahan Puncak yang Terlihat Dari Bawah
Pada posisi bawah, pendaki dapat melihat puncak Mahameru yang berdiri dengan tegaknya. Akan terlihat bekas lahar panas yang memberikan keindahan dan membuat idaman para pendaki.
- Sejarahnya yang Unik
Menurut kisahnya yang tertulis dalam Tantu Pagelaran, Gunung Semeru dahulunya dipindahkan para dewa dari India untuk menyeimbangkan Pulau Jawa yang saat itu terombang-ambing di lautan. Hal ini yang membuat Gunung Semeru disebut pula dengan Paku Jawa.
- Keindahan Desa Ranu Pani
Ranu Pani merupakan pintu masuk pendakian Gunung Semeru. Ranu Pani memiliki luas sekitar satu hektare lebih, namun karena laju sedimentasi yang cepat, kini diperkirakan tinggal 0,75 hektare.
Kamu bisa bermalam di Ranu Pani sebelum memulai pendakian. Di sini ada penginapan yang bisa kamu pilih. Namun sayang rasanya bila tidak bermalam di tenda dan menikmati indahnya Ranu Pani yang memiliki pemandangan hamparan danau yang luas serta tumbuhan hijau yang membuat udara segar.
Akan tetapi kamu harus waspada, Ranu Pani memiliki suhu minimal yang cukup ekstrim, bisa mencapai -4 derajat celcius.
- Hamparan Bunga Yang Mirip Dengan Lavender
Saat kamu menuju ke Oro-Oro Ombo, kamu akan menemukan hamparan bunga berwarna ungu yang mirip dengan lavender. Namun, ternyata bunga tersebut bernama Verbena yang memiliki efek negatif pada ekosistem di sekitar Gunung. Oleh karena itu, Taman Nasional Gunung Bromo sangat menyarankan pendaki untuk memetiknya. Jadi, bunga Verbena ini bisa jadi saksi perjalanan kamu ke Semeru nih!
- Gunung Semeru Menjadi Anggota Seven Summit di Indonesia
Tahukah kamu arti dari Seven Summits? Istilah ini digunakan untuk menyebutkan urutan puncak tertinggi di dunia yang berarti Gunung Semeru termasuk ke dalam tujuh puncak tertinggi di Indonesia, salah satunya ada Puncak Cartenz di Pulau Papua.
Pada daftar Seven Summits di Indonesia, Gunung Semeru berada di posisi ke empat setelah Puncak Cartenz, Gunung Rinjani dan Gunung Kerinci. Sedangkan Gunung Latimohing, Gunung Bukit Raya, dan Gunung Binaiya berada pada tiga urutan lainnya.
Nah itu dia fakta menarik gunung semeru, gimana catravis menarik bukan, yu mendaki ke gunung semeru bersama CakrawalaTreveller.com
Kontak Kami
Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.
-
Hotline
087874321713 -
Whatsapp
087874321713 -
Email
traventouragency@gmail.com
Belum ada komentar