Traventour Indonesia
Never Stop Traveling
Beranda » traventour info trip domestik » Diamond Beach, keindahan tersembunyi Nusa Penida yang patut dikunjungi
Bali menjadi salah satu lokasi obyek wisata paling terkenal di dunia. Bali dikenal dengan budaya yang sangat unik, warga yang sangat ramah, lokasi wisata yang sangat banyak, menjadi segelintir keistimewaan yang ditawarkan oleh Pulau ini.
Di Bali, Banyak sekali lokasi tak terjamah yang sangat indah, namun belum diketahui orang banyak. Kamu hanya harus melihat lebih jauh sedikit untuk bisa melihat keindahan tersembunyi di Bali. Di Bali, ada rekomendasi tempat yang memiliki pemandangan sangat indah, pasir putih yang berbentuk kristal, dan tentunya, laut yang birunya sangat memanjakan mata.
Walau lokasinya cukup jauh dan harus menempuh perjalanan yang memakan waktu cukup lama, dijamin, kamu nggak akan menyesal telah membuang keringat dan sedikit uang demi mencapai tempat ini. Diamond Beach seakan-akan menjadi “surga tersembunyi” yang ada di Nusa Penida. Kalau kamu mau masuk ke daerah Diamond Beach, kamu hanya perlu membayar Rp 5000 saja di loket masuk kawasan.
Kalau mau mencapai Diamond Beach, kamu harus menuruni sebuah anak tangga yang terbuat dari batu dan telah dilengkapi dengan pagar pengaman. Untuk kamu yang ingin mencari “pantai perawan”, Diamond Beach adalah pantai yang kamu cari. Berbeda dengan Atuh Beach yang sudah diwarnai dengan wisatawan, puluhan warung makan, hingga toilet, Diamond Beach masih jarang terjamah. Walau fasilitasnya masih sedikit, keindahan Diamond Beach pasti bakal menjadi daya tarik tersendiri yang bakal menarik kamu untuk mengunjunginya.
Berikut ini adalah foto Diamond Beach yang mempesona :
Tertarik ingin mengunjungi pulau bali dan nusa penida? Yuk Travelling bareng Traventour, kamu bisa mengunjungi berbagai tempat wisata menarik di Bali hanya dengan 1,5 Jutaan saja
Kontak Kami
Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.
-
Hotline
087874321713 -
Whatsapp
087874321713 -
Email
traventouragency@gmail.com
Belum ada komentar